Breaking News

Bhabinkamtibmas Polsek Sukajadi Dan Linmas di Pos Satkamling

*Polrestabes Bandung, Polda Jabar - Polsek Sukajadi*, -Dalam upaya menjaga keamanan dan ketertiban di wilayahnya, Bhabinkamtibmas Polsek Sukajadi Aipda Cut Muhyidin melaksanakan kegiatan sambang ke Pos Satkamling di Jl. Sukamulya  RT. 03 RW. 03 Kel. Sukagalih Kec. Sukajadi Kota Banudng. Rabu malam (29 Oktober 2025).

Maksud dan tujuan kegiatan ini meneruskan Pesan dari Kapolrestabes Bandung Kombes Pol. Budi Sartono S.I.K., M.Si., M.Han melalui PLH Kapolsek Sukajadi AKP Subahagia agar personil Bhabinkamtibmas untuk meningkatkan sambang kepada warga dan perkuat kerjasama dengan petugas keamanan wilayah, untuk menjaga kemaman dan ketertiban di lingkungan masyarakat.

Bhabinkamtibmas pada setiap sambangnya diwajibkan untuk mengingatkan warga untuk selalu waspada terhadap orang asing yang baru dikenal, terutama yang berpotensi melakukan penipuan, pencurian atau tindak kejahatan lainnya. Jika menemukan hal mencurigakan, segera laporkan kepada Bhabinkamtibmas, Polsek Sukajadi atau Call Center, '110' agar dapat ditindaklanjuti.

Kegiatan sambang ini merupakan bagian dari upaya preventif kepolisian dalam menciptakan lingkungan yang aman dan kondusif. Diharapkan, sinergi antara masyarakat dan kepolisian semakin kuat dalam menjaga keamanan wilayah.

Iklan Disini

Type and hit Enter to search

Close